Berita

Serahkan SK Pensiun, Ini Harapan Kakankemenag Boltim

Selasa, 18 Juli 2023 13:50 WIB
  • Share this on:

BOLTIM - Usai melaksanakan upacara Hari Kesadaran Nasional Tahun 2023, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Timur H. Aswin Kiay Demak di dampingi Kasubbag TU H. Muh Ma'mur, menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pensiun kepada Ibu Siti Mardiah yang telah memasuki masa Purnabhakti, Senin (17/07).

 

Kepada beliau, Kakankemenag Aswin Kiay Demak mengucapkan banyak terima kasih atas seluruh pengabdian dan dedikasinya selama ini, selamat memasuki masa purnabhakti.

 

“Atas nama Keluarga Besar Kementerian Agama Bolaang Mongondow Timur memberi apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Ibu Siti Mardiah atas dedikasi dan pengabdiannya sebagai ASN di Kemenag Boltim selama 37 tahun,” ucap Kiay Demak.

 

Lebih lanjut, Kakankemenag berharap silaturahmi ini tetap berlanjut walaupun sudah purnabhakti.

 

“Saya berharap silaturahmi ini tetap berlanjut, yang berubah itu hanya status ASN nya, tapi silaturahmi serta sumbangsi pemikirannya Ibu untuk kemajuan Agama tetap dibutuhkan. Pintu Kantor Kemenaag Boltim tetap terbuka lebar bagi Ibu Siti Mardiah” harap Kiay Demak.

 

Usai penyerahan SK, seluruh pegawai masing-masing bersalaman dan memberikan ucapan kepada Ibu Siti Mardiah dan ditutup dengan foto bersama. (gan)

Editor:
Gan
Kontributor:
Gan
Penulis:
Gandi
Fotografer:
Suaib MH

Kalender

Mei 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Timur bersama Jajaran Mengucapkan Selamat hari Santri Nasional Tahun 2023
  • Kakankemenag Boltim diwakili Kasubbag TU H. Muh Ma'mur serahkan Surat Keputusan Plh Kepala MTs N 1 Boltim, Kamis (03/08) bertempat di MTs Negeri 1 Boltim
  • Kakankemenag Boltim H. Aswin Kiay Demak buka Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Emester I Tahun Anggaran 2023 Jajaran Kantor Kemenag Boltim, Kamis (03/08) di MTs Negeri 1 Boltim.
  • Kepala KUA Kec. Kotabunan Gafar Bakari Ikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Teknis dan Perilaku SDM KUA Berorientasi Layanan Publik, Rabu (02/08) bertempat di The City Hotel Maluku.
  • Wenty, satu-satunya peserta dari Kemenag Boltim yang dinyatakan lulus dalam seleksi calon peserta PPG PAK pada Juni 2022.