Berita

Forum KKG/ MGMP Madrasah se Boltim bahas kisi kisi soal AM

Sabtu, 2 Maret 2024 09:19 WIB
  • Share this on:

Untuk memastikan penyelenggaraan Assesmen Madrasah tp 2023/2024 tkt Kab.Boltim dapat terlaksana dengan baik, efektif dan efisien, Kemenag  Boltim melalui Seksi Pendis lakukan pendampingan penyusunan kisi kisi Asesmen Madrasah serta validasi naskah soal AM  pada Madrasah se Boltim.

Melalui forum KKG / MGMP Madrasah se Boltim Kasi Pendis mengingatkan hal- hal teknis yang perlu diperhatikan dalam penyelenggaraan Asesmen Madrasah TP 2023/2024 terutama yang mendesak adalah penyusunan kisi-kisi AM / naskah soal AM tp 2023/2024.

Pertemuan di laksanakan di dua Madrasah yakni MA Babul Khair Tutuyan dan MTsN 1 Boltim. Hadir   pada pertemuan tersebut tim penyusun soal Asesmen Madrasah se Boltim dari 9 Madrasah Penyelenggara AM 2024.

Pengawas Madrasah Halisa Mokoagow menjelaskan bahwa kisi-kisi AM disusun berdasarkan kriteria pencapaian kompetensi lulusan, standar isi dan lingkup materi pada kurikulum yang berlaku. "Buatlah soal- soal berdasarkan materi materi yang sudah diajarkan selama ini. Dengan tingkat / level kesulitan yang berbeda beda dan mengacu pada kisi-kisi yang ada" jelas Halisa.

Pelaksanaan Asesmen Madrasah se Kab.Boltim tp 2023/2204 akan dilaksanakan dengan berbasis komputer / android. Untuk tingkat MA baik tes praktek maupun tes tertulis dimulai pada tanggal 4 sd 23 Maret 2024. Jenjang MI mulai tanggal 15 April sd 13 Mei 2024 dan jenjang MTs akan dimulai pada tanggal 22 April sd 6 Mei 2024.

Kalender

Mei 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Timur bersama Jajaran Mengucapkan Selamat hari Santri Nasional Tahun 2023
  • Kakankemenag Boltim diwakili Kasubbag TU H. Muh Ma'mur serahkan Surat Keputusan Plh Kepala MTs N 1 Boltim, Kamis (03/08) bertempat di MTs Negeri 1 Boltim
  • Kakankemenag Boltim H. Aswin Kiay Demak buka Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Emester I Tahun Anggaran 2023 Jajaran Kantor Kemenag Boltim, Kamis (03/08) di MTs Negeri 1 Boltim.
  • Kepala KUA Kec. Kotabunan Gafar Bakari Ikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Teknis dan Perilaku SDM KUA Berorientasi Layanan Publik, Rabu (02/08) bertempat di The City Hotel Maluku.
  • Wenty, satu-satunya peserta dari Kemenag Boltim yang dinyatakan lulus dalam seleksi calon peserta PPG PAK pada Juni 2022.